Senin, 10 November 2014

CEK KUALITAS AIR BERSIH ATAU AIR MINUM KITA YUK...

Assalamualaikum semuanya..

Kayaknya selama bunda bekerja bertahun2 di bidang air minum banyak banget yang nanya tentang gimana sih bund cek kualitas air ku? atau bagaimana ya bund prosedur dan kualitas air dirumah yang layak? oke sekarang bunda kasih penjabaran sedikit ya..

Kenapa sih bund perlu cek kualitas air bersih atau air minum kita ini ya?
Untuk menghindari dampak negatif dari kualitas air tanah yang tidak aman dan sehat, baik dalam jangka pendek (seperti sakit perut, diare, dll) dan jangka panjang (seperti menumpuknya kandungan logam dalam tubuh). atau dari bakteri e-colly karena sesuai peraturan BPLHD setau bunda kedalaman 0- 40 meter itu rawan terhadap bakteri tersebut.

Jenis pemeriksaannya apa saja bund?
berdasarkan metode standar indonesia dan metode internasional  yang meliputi FISIKA, KIMIA dan BAKTERIOLOGIS.

Gimana bund prosedurnya?
  1. sampel air diambil langsung dari kran ya bukan dari bak penampungan jadi kalo bisa jangan dari toren ya...(<6 jam)
  2. sampel yang dibutuhkan kurang lebih 3 liter dan dimasukan ke tempat yang bersih, tak berbau
  3. caranya adalah...
  • bersihkan mulut kran air dengan sabun
  • buka penuh kran air biarkan 1-2 menit
  • tutup kran, lalu keringkan dengan kain, kemudian sterilkan untuk yang krannya bukan plastik (dibakar 1 menit), atau yang dari plastik krannya (lap dengan alkohol)
  • buka penuh kran air kembali dan biarkan 1-2 menit
  • lalu kecilkan kran air, lalu masukkan ke dalam wadah, tutup botol dengan hati2..

Untuk tempatnya silakan cek dikantor LABORATORIUM PAM JAYA 
Jl. Pejompongan Raya No. 2 (Sebelah kantor bunda) Jakarta Pusat 10210 telp: 5704250 ext 2400

Harganya berapa bund?
start 80rb (belum termasuk ppn ya) atau paketan aja senilai 275rb (harga terbaru ...)

atau silakan cek dan unduh brosur di bawah ini ya teman....

harga ter update

brosur 1

brosur 2
Terus untuk periksa di tempat lainnya ada ga bun?
Setau bunda ada di SUCOFINDO (harganya yang belum update setau bunda sekitar 900rb gt)


Bukanya jam berapa bun di Lab PAM JAYA?
Buka jam 8 - 15 WIB ... weekday ya...

Buat semuanya selamat mencoba mengecek air bersih atau air minum kita.... semoga bermanfaat info dari bunda ya....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar